
BitMEX : Penggunaan Jaringan Kilat Bitcoin Melampaui Harapan dan Penting Sekali untuk BTC
Menurut penelitian dari BitMEX, platform perdagangan margin cryptocurrency terbesar di pasar global, penggunaan jaringan kilat pada bitcoin telah melampaui harapan.
Lebih dari 60.000 penutupan jaringan non-kooperatif tercatat dan sekitar 6.000 BTC dihabiskan untuk transaksi penutupan.
Jaringan kilat Bitcoin (Bitcoin Lightning) adalah solusi penskalaan second layer yang memungkinkan pengguna untuk bertransaksi menggunakan bitcoin dengan biaya yang sangat rendah.
Mengapa pertumbuhan kilat sangat penting untuk tren jangka panjang bitcoin?
Saluran pada jaringan kilat seperti membuka tab di bar. Bisa dimisalkan seperti kejadian pelanggan dapat membeli minuman dan makanan sepanjang malam dan membayar semuanya hanya dengan satu tagihan saja.
Pengguna jaringan kilat ini dapat melakukan banyak transaksi dan hanya menutup semua transaksi tersebut dengan satu jaringan saja. Penutupan jaringan terjadi secara on-chain di jaringan blockchain Bitcoin yang tidak dapat diubah. Dengan demikian, memungkinkan penyelesaian aman dari banyak transaksi bitcoin sekaligus.
“Basis data kami menggambarkan bahwa penutupan saluran non-kooperatif relatif umum dan penggunaan jaringan kilat lebih tinggi dari yang diharapkan,” menurut BitMEX.
Laporan dari sisi penelitian BitMEX menunjukkan bahwa penggunaan jaringan kilat telah melebihi harapan pada tahun lalu, dan meningkatnya penggunaan solusi penskalaan second layer seperti jaringan kilat yang sangat penting untuk tren pertumbuhan jangka panjang BTC.
Untuk sebagian besar jaringan blockchain, terutama yang menggunakan algoritma konsensus bukti kerja, kapasitas transaksi on-chain terbatas.
Jaringan Kilat Bitcoin
Mayoritas jaringan blockchain besar seperti Bitcoin dan Ethereum dapat menangani sekitar 6 hingga 50 transaksi per detik rata-rata dan bahkan lebih dari itu yang mana menghasilkan biaya yang lebih tinggi.
Oleh karena itu, keberhasilan implementasi dan meningkatnya penggunaan solusi second layer sangat penting untuk jaringan blockchain skala besar.
“Temuan ini mungkin menunjukkan bahwa eksperimen dengan dompet seluler (yang sering menghasilkan jaringan pribadi) mungkin lebih umum daripada yang diperkirakan banyak orang. Data tersebut juga dapat menunjukkan bahwa tipe penutupan non-kooperatif lebih umum dibandingkan dengan tipe penutupan kooperatif, daripada yang diperkirakan masyarakat, ” laporan BitMEX.
Lebih banyak hal-hal mendasar yang harus dipertimbangkan oleh investor
Meningkatnya penggunaan solusi second layer adalah salah satu dari banyak faktor fundamental penting untuk tren jangka panjang bitcoin. Faktor-faktor lain yang mempengaruhi hal ini juga adalah kenaikan hashrate yang konsisten, komunitas pengembang aktif, aktivitas pengembang tinggi, dan kenaikan alamat unik di jaringan Bitcoin.
Melihat ke depannya, kelangkaan BTC sebagai penyimpan nilai akan menurun setelah block reward yang diperkirakan mengurangi separuh dari bitcoin pada Mei 2020.
Dalam beberapa bulan terakhir, setelah harga BTC turun sekitar 40% dari nilai tertinggi di tahun 2019, BTC telah jatuh mendekati nilai "intrinsik" berdasarkan laporan dari JPMorgan.
Jika fundamental seperti penggunaan jaringan kilat, tingkat hash, dan lainnya terus membaik di bulan-bulan mendatang, diharapkan memiliki efek positif pada harga bitcoin