
Huobi Indonesia Meluncurkan Saluran Fiat Rupiah
Jakarta, 28 Des 2019 - Huobi Indonesia telah meluncurkan saluran Fiat Rupiah pada tanggal 28 Desember 2019, memberikan pengguna Indonesia akses yang lebih mudah untuk menarik dan melakukan setoran menggunakan rekening bank yang ada di Indonesia.
Huobi Indonesia adalah platform pertukaran mata uang digital yang berbagi perdagangan dengan bursa pertukaran mata uang digital top dunia, Huobi Global. Dengan likuiditas yang kuat dalam perdagangan Kripto-kripto dan perdagangan Fiat - Kripto, Huobi Indonesia menyediakan ekosistem transaksi yang aman, efisien dan lancar untuk pengguna Indonesia dan luar negeri.
CEO Huobi Indonesia Berine Xiong mengatakan:
“Kami memulai babak baru dengan dibukanya saluran Fiat Rupiah (USDT / IDR). Huobi Indonesia akan terus berakar di pasar Indonesia, memenuhi komitmen pasar dan mengkonsolidasikan peningkatan kualitas layanan, mempercepat perkembangan bisnis lokal. Kami juga bersedia memberikan lebih banyak dukungan untuk proyek-proyek blockchain lokal dan tumbuh bersama. "
Huobi Indonesia telah membentuk tim operasi profesional yang bekerja dengan Industri blockchain Indonesia dan bersama-sama mempromosikan teknologi Blockchain.