
Binance Ditinggalkan oleh 3 Eksekutif Senior, CZ: Hanya Pergantian Staf Biasa
Binance dilaporkan sedang berada dalam krisis besar, karena ditinggalkan oleh tiga eksekutif seniornya, di tengah pertarungan hukum dengan Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat.
Menurut laporan Fortune, penasihat umum Binance Han Ng, chief strategy officer Patrick Hillmann, dan Senior Vice President (SVP) untuk kepatuhan Steven Christie telah mengundurkan diri minggu ini.
Mereka menyusul Matthew Price, mantan agen IRS yang disewa Binance pada tahun 2021 untuk mengawasi investigasi dan intelijen global, yang keluar baru-baru ini.
Menurut sumber Fortune, para eksekutif ini memutuskan untuk meninggalkan perusahaan karena tidak setuju dengan cara Binance menghadapi tekanan peraturan yang sangat besar, termasuk tuntutan hukum yang diajukan oleh Securities and Exchange Commission (SEC) dan Commodity Futures Trading Commission (CFTC).
Selain itu, Binance dilaporkan sedang menghadapi penyelidikan oleh Departemen Kehakiman (DOJ) AS. Penyelidikan oleh DOJ dilaporkan telah berlangsung selama lebih dari setahun, menuduh bahwa Binance mencoba menyesatkan regulator AS, terlibat dalam pencucian uang, dan membiarkan pelanggaran sanksi. Laporan terpisah dari Reuters pada Desember 2022 menunjukkan bahwa Binance sedang diselidiki oleh DOJ. Namun perusahaan tampaknya membantah laporan ini.
Karena para eksekutif Binance yang mengundurkan diri ini memegang posisi kunci dari unit hukum dan kepatuhan Binance, maka situasi ini diperkirakan akan semakin meningkatkan tekanan regulasi pada perusahaan itu, mengingat unit ini paling banyak berhubungan langsung dengan regulator.
Bagaimana Tanggapan CZ?
Menanggapi berita negatif yang beredar seputar kepergian eksekutif kunci Binance, Changpeng "CZ" Zhao mengatakan bahwa itu hanya merupakan bagian dari pergantian staf perusahaan yang biasa terjadi.
“Semakin banyak FUD.. Ya, ada pergantian (di setiap perusahaan), tapi berita itu benar-benar salah,” tulis CZ di Twitter. “Saat pasar dan lingkungan global untuk crypto berubah, seiring dengan perkembangan organisasi kami, dan saat situasi pribadi berubah, ada perputaran di setiap perusahaan.”
Senada dengan CZ, Steven Christie mengklarifikasi di Twitter bahwa apa yang dilaporkan di media tidak benar. Dia mengatakan bahwa dia meninggalkan Binance karena alasan keluarga.
Patrick Hillmann juga telah meluruskan berita yang beredar. "Saya sudah berada di sini selama dua tahun dan inilah saatnya bagi saya untuk beralih ke tantangan berikutnya. Saya telah membawa perusahaan ini melewati krisis industri dan tantangan regulasi seumur hidup — dari Luna hingga 3AC hingga FTX. Terlepas dari semua tantangan ini, perusahaan terus tumbuh dan berkembang," jelasnya.