
Circle Berencana Go Public Awal Tahun Depan
Circle, penerbit stablecoin USDC dikabarkan sedang sedang mempertimbangkan untuk go public pada awal tahun 2024. Mengutip sumber anonim, Bloomberg melaporkan bahwa Circle sedang berdiskusi dengan penasihatnya mengenai potensi initial public offering (IPO).
Mengomentari kabar terbaru ini, perwakilan Circle mengatakan pada Bloomberg bahwa, "menjadi perusahaan publik yang terdaftar di AS telah lama menjadi bagian dari aspirasi strategis Circle." Namun ia menolak untuk memberikan rincian mengenai rencana IPO. “Kami tidak mengomentari rumor tersebut,” tambahya.
Circle pertama kali setuju untuk go public dalam merger senilai $4,5 miliar dengan Concord Acquisition pada Juli 2021, tapi kesepakatan itu gagal.
Nilai Circle dalam IPO masih dirahasiakan, tapi perusahaan ini bernilai US$9 miliar pada Februari 2022 setelah perusahaan merevisi kesepakatan mergernya dengan Concord.
USDC Circle merupakan aset kripto terbesar keenam, dan stablecoin terbesar kedua, dengan kapitalisasi pasar lebih dari US$24,4 miliar. Beberapa investor terkemuka Circle termasuk Goldman Sachs, Fidelity, dan Blackrock, yang membuatnya menonjol dalam industri keuangan.
IPO adalah proses di mana perusahaan swasta menjual sahamnya secara publik kepada investor, biasanya melibatkan serangkaian langkah regulasi, termasuk pengajuan ke regulator keuangan.