
Mantan CEO Celsius Ditangkap, Perusahaan Setujui Denda $4,7 Miliar
Mantan CEO Celsius Network, Alex Mashinsky ditangkap pada hari Kamis (13/07) atas tuduhan penipuan. Pada hari yang sama, dia menghadiri persidangan di pengadilan federal Manhattan, di mana dia menghadapi tujuh tuduhan kriminal, termasuk penipuan sekuritas dan penipuan komoditas.
Jaksa AS menuduh Mashinsky menyesatkan pelanggan dan memanipulasi nilai token crypto milik perusahaannya untuk menarik pelanggan ke platformnya, agar dia dapat merogoh kocek hingga $42 juta. Ini diduga dilakukan selama bertahun-tahun sebelum Celsius bangkrut, dan menyebabkan perusahaan berutang lebih $1 miliar.
Jika terbukti bersalah, Mashinsky dan salah satu terdakwa lainnya, Roni Cohen-Pavon, bisa menghadapi hukuman penjara puluhan tahun. Namun, dia mengaku tidak bersalah atas semua tuduhan terhadapanya.
“Alex dengan keras menyangkal tuduhan yang diajukan hari ini,” kata penasihat Mashinsky, Jonathan Ohring, kepada CNBC. “Dia berharap untuk membela diri dari tuduhan tak berdasar ini dengan penuh semangat.”
Hakim AS Ona Wang mengatakan dia akan dibebaskan dengan jaminan $40 juta, yang dijamin oleh kediamannya di Manhattan.
SEC, CFTC dan FTC juga Gugat Mashinsky
Mashinsky dan Celsius juga digugat oleh tiga badan pengatur federal, termasuk Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC), Komisi Perdagangan Berjangka Komoditas (CFTC), dan Komisi Perdagangan Federal (FTC).
Menurut pengajuan pengadilan, SEC menuduh Mashinsky dan perusahaannya mengumpulkan miliaran dolar melalui penjualan sekuritas crypto yang tidak terdaftar dan menyesatkan investor tentang keadaan keuangan perusahaannya.
SEC juga mengatakan bahwa Celsius terlibat dalam "praktik perdagangan berisiko" dan memberikan pinjaman tanpa jaminan, serta berbohong bahwa mereka telah mengumpulkan $50 juta dari penjualan token awal (ICO), dan mengklaim memiliki 1 juta pengguna aktif padahal sebenarnya hanya memiliki sekitar 500.000 deposan, dan banyak di antaranya tidak lagi aktif.
Celsius Setujui Denda $ 4,7 Miliar
Pada hari Kamis, Celsius telah menyetujui denda sebesar $4,7 miliar dengan Komisi Perdagangan Federal (FTC). Penyelesaian ini akan dibayarkan setelah perusahaan mengembalikan sisa aset pelanggan dalam proses kebangkrutan.
Penyelesaian ini adalah salah satu yang terbesar dalam sejarah FTC, mendekati rekor denda $5 miliar yang dikenakan terhadap Meta pada tahun 2019, dan menyoroti apa yang digambarkan FTC sebagai penipuan berulang oleh Celsius dan Mashinsky.
Celsius telah mengonfirmasi bahwa perkembangan ini tidak akan memengaruhi rencana kebangkrutan Bab 11 atau kemampuannya untuk mengembalikan uang pelanggan.
Perusahaan juga telah berjanji untuk bekerja sama dengan regulator dan lembaga pemerintah. Namun, pengumuman ini mendapat kritik keras dari anggota komunitas crypto.
Banyak yang menyatakan kemarahan di Twitter, dan menuduh perusahaan salah menangani pelanggan. Selain itu, mereka juga menyarankan agar perusahaan menggunakan dana yang tersisa untuk memberi kompensasi kepada pengguna alih-alih mengeluarkan lebih banyak biaya hukum.