Pengadilan Setujui Rencana Kebangkrutan Celsius
Rencana kebangkrutan Celsius telah disetujui. Sekarang, pelanggan dapat mengharapkan sebagian dana mereka dikembalikan dan menerima saham di perusahaan yang sudah direorganisasi, yang akan dikenal sebagai NewCo.
Pada 9 November, Hakim Martin Glenn dari Pengadilan Kebangkrutan Distrik Selatan New York mengeluarkan konfirmasi rencana kebangkrutan yang telah disetujui oleh mayoritas kreditor Celsius pada tanggal 27 September.
Berdasarkan rencana tersebut, sekitar US$2 miliar dalam bentuk Bitcoin dan Eter akan didistribusikan kembali kepada kreditor Celsius bersama dengan ekuitas di NewCo. Perusahaan mengatakan pihaknya berharap dapat memulai pembayaran kembali kreditor pada akhir tahun ini.
Kreditor Celsius umumnya merupakan peserta dalam program Earn, yang memungkinkan mereka memperoleh hadiah mingguan dengan mengunci token CEL selama satu tahun.
Dalam keputusannya, Hakim Glenn menulis: “Tidak ada satu pun dalam Perintah Konfirmasi atau Rencana ini yang merupakan temuan Pengadilan berdasarkan undang-undang sekuritas apa pun atau apakah Token CEL atau Program Earn adalah sekuritas.”
Sekadar diketahui, Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat mengklaim program serupa adalah sekuritas.
NewCo akan memperluas operasi penambangan Celsius. Perusahaan juga akan memonetisasi aset Celsius yang tidak likuid dan melakukan aktivitas pengembangan lainnya, tergantung pada persetujuan peraturan.
NewCo akan dikelola oleh konsorsium Fahrenheit, yang terdiri dari beberapa orang dan organisasi asli kripto. Salah satu anggota konsorsiumnya adalah Proof Group yang kabarnya juga ikut menawar FTX.
Celsius menyatakan bangkrut pada Juli 2022. CEO Celsius Alex Mashinsky ditangkap pada Juli 2023 atas tuduhan penipuan sekuritas, penipuan komoditas, dan wire fraud. Dia diperkirakan akan diadili pada September 2024 dan saat ini bebas dengan jaminan $40 juta.
Mantan kepala pendapatan Celsius Roni Cohen-Pavon mengaku bersalah atas tuduhan penipuan dan manipulasi harga. Dia akan dijatuhi hukuman pada 11 Desember.