
Bitcoin Pemerintah Jerman Telah Habis Terjual, Bitcoin Naik di Atas $60K
Bitcoin yang dimiliki pemerintah Jerman kini telah habis dijual. Menurut data yang dikumpulkan oleh Arkham Intelligence, wallet kripto milik pemerintah Jerman, yang awalnya menyimpan 50.000 BTC, mencapai saldo nol pada Jumat sore (12/07).
Sebelum hari Jumat, wallet tersebut masih menyimpan kurang dari 10.000 BTC, namun semua saldo tersebut ditransfer ke Bitstamp, Coinbase, Kraken, B2C2 Group, Cumberland DRW dan alamat layanan OTC yang tidak berlabel.
Ini menandai akhir dari aksi jual besar-besaran oleh Jerman yang dimulai pada awal bulan Juni. Seiring dengan berakhirnya aksi jual oleh pemerintah Jermah, harga Bitcoin mengalami sedikit pemulihan. Pada saat artikel ini ditulis, kripto nomor satu ini diperdagangkan di harga $60.306, dengan kenaikan 3,2% dalam 24 jam.
Bitcoin pemerintah Jerman sendiri disita dari situs web pembajakan film pada bulan Januari. Hal ini menjadikan Jerman salah satu negara yang memegang kripto terbanyak di dunia.
Namun, alih-alih menyimpan semua Bitcoin tersebut, pemerintah mulai mentransfernya ke berbagai bursa, sehingga menimbulkan tekanan jual yang signifikan di pasar. Banyak pendukung Bitcoin, termasuk anggota parlemen independen Bundestag Joana Cotar, mendesak pemerintah untuk tidak menjual asetnya. Namun, pemerintah tidak punya pilihan lain karena melikuidasi aset yang disita merupakan praktik standar di Jerman.
Kepemilikan Bitcoin Pemerintah Jerman Naik 9.000%
Kini setelah aksi penjualan di Jerman berakhir, wallet tersebut terisi kembali karena sejumlah pengguna Bitcoin menyumbangkan sats ke alamat yang terkenal itu sebagai bentuk ejekan.
Menurut Arkham Intelligence, kepemilikan pemerintah Jerman mengalami peningkatan 9.000% dalam satu hari. Pada hari Minggu, total saldo Bitcoin pemerintah Jerman adalah senilai $171, tumbuh signifikan dari hanya $1,87 pada hari sebelumnya.