
Donald Trump Pertimbangkan 3 Kandidat Pro-Kripto untuk Gantikan Gary Gensler
Donald Trump dan tim transisinya sudah mulai memilah-milah kandidat pro-kripto yang cocok untuk menggantikan Gary Gensler, Ketua Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat saat ini. Menurut laporan Washington Post, tiga kandidat utama yang dipertimbangkan untuk mengisi jabatan ini adalah Hester Peirce, Mark Uyeda, dan Paul Atkins.
Penunjukan ini akan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap industri kripto di AS. Jika yang mengetuai SEC adalah orang pro-kripto, maka kebijakan SEC mungkin akan lebih ramah terhadap industri aset digital dan blockchain.
Ketua yang pro-kripto mungkin akan mendorong peraturan yang lebih jelas dan transparan untuk industri kripto. Hal ini bisa memudahkan perusahaan kripto dalam memenuhi standar regulasi, meningkatkan kepercayaan investor, dan menumbuhkan ekosistem yang lebih stabil.
Selain itu, produk-produk keuangan berbasis kripto, seperti ETF kripto lainnya mungkin akan lebih mudah disetujui oleh SEC. Ini akan memberikan akses lebih luas bagi investor tradisional dan institusi untuk berinvestasi dalam kripto, yang bisa meningkatkan likuiditas dan volume pasar.
Kandidat Pro-kripto untuk Menggantikan Gary Gensler
Hester Peirce
Hester Peirce adalah komisioner SEC yang dikenal dengan pandangan pro-kripto dan sering mendapat julukan "Crypto Mom." Ia terkenal karena mendukung pendekatan regulasi yang lebih terbuka dan fleksibel terhadap industri aset digital dan blockchain.
Peirce percaya bahwa teknologi blockchain memiliki potensi besar untuk meningkatkan efisiensi, transparansi, dan inklusivitas dalam sistem keuangan. Ia juga mendukung inovasi dalam ruang kripto dan menekankan bahwa regulasi yang kaku dapat menghambat perkembangan teknologi ini.
Peirce bahkan sering mengkritik SEC karena ketidakpastian regulasi yang dianggapnya menghambat inovasi dan menyebabkan "kebingungan regulasi."
Mark Uyeda
Sementara itu, Mark Uyeda juga merupakan salah satu komisioner di SEC. Sebelum menjabat di SEC, ia memiliki pengalaman yang luas dalam regulasi keuangan dan hukum sekuritas, termasuk bekerja di SEC dalam berbagai posisi dan di Komisi Perdagangan Berjangka Komoditas (CFTC).
Sama seperti Hester Peirce, Uyeda juga sering mengkritik pendekatan Ketua SEC saat ini terhadap aset kripto yang lebih condong ke tindakan hukum.
Paul Atkins
Paul Atkins adalah seorang tokoh penting dalam dunia keuangan dan regulasi. Ia pernah menjabat sebagai komisioner di Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat dari tahun 2002 hingga 2008.
Setelah masa jabatannya di SEC, ia mendirikan Patomak Global Partners, sebuah perusahaan konsultasi fintech yang berfokus pada teknologi keuangan. Selain itu, ia juga menjadi salah satu pendiri dan ketua bersama Token Alliance, sebuah platform yang menghubungkan bursa kripto dan proyek blockchain.
Secara umum, Atkins memiliki pandangan yang cukup positif terhadap potensi teknologi blockchain dan aset kripto. Ia melihat bahwa teknologi ini memiliki potensi untuk merevolusi industri keuangan dan menciptakan efisiensi yang lebih tinggi.