
Inflasi AS Turun jadi 3%, Bitcoin Stagnan di Bawah $31K
Tingkat inflasi AS, yang diukur dengan Indeks Harga Konsumen (CPI), turun menjadi 3,0% YoY di bulan Juni, seperti yang dilaporkan oleh Biro Statistik Tenaga Kerja (BLS) AS. Angka ini mengalahkan ekspektasi, yang diperkirakan akan mengalami penurunan menjadi 3,1%.
Tingkat inflasi sebesar 3% adalah yang terendah sejak mencapai dari puncaknya di 9,1% pada tahun 2022. Ini juga lebih rendah dibandingkan 4,0% yang dilaporkan di bulan Mei.
Sementara itu, core CPI, yang tidak termasuk biaya makanan dan energi yang mudah berubah, turun dari 5,3% menjadi 4,8%. Ini juga di luar perkiraan sebesar 5,0%.
Menyusul pengumuman CPI, pergerakan harga Bitcoin (BTC) tetap bertahan di area $30.000-an. Coin ini sempat meningkat menjadi $30.900, sebelum turun kembali ke kisaran $30.300. Pada saat artikel ini ditulis, BTC harga BTC adalah $30,283, turun 0,25% dibandingkan 24 jam sebelumnya.
Sementara BTC stagnan, pasar tradisional sedang bergerak. Yield Treasury AS 10 tahun turun 6 basis poin menjadi 3,91% dan yield 2 tahun turun 14 basis poin menjadi 4,73%. Indeks dolar turun 0,5%, dan indeks saham berjangka naik 0,8% pada hari perdagangan sebelumnya.
FED Antisipasi Kenaikan Suku Bunga
Meskipun tingkat inflasi AS di bulan Juni cukup menggembirakan, pasar dan Federal Reserve masih mengantisipasi kenaikan suku bunga lainnya selama pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) akhir bulan ini.
“headline inflasi turun, tapi . . . masih ada jarak yang cukup jauh dari 4,8 persen ke tempat yang diinginkan Fed untuk inflasi inti sebesar 2 persen,” kata Torsten Slok, kepala ekonom di Apollo Global Management. "Digabungkan dengan laporan ketenagakerjaan [minggu lalu], ini masih mungkin berarti kenaikan suku bunga lagi,"
tambahnya.
The Fed telah menaikkan suku bunga acuannya ke kisaran 5 persen hingga 5,25 persen dari mendekati nol pada awal tahun 2022. Sebelumnya, selama pertemuan pada bulan Juni, para pejabat memilih mempertahankan suku bunga stabil untuk memperhitungkan efek dari kenaikan sebelumnya. Tapi mereka telah memperjelas bahwa mereka mengharapkan peningkatan lebih lanjut sebelum akhir tahun ini.
Data pasar tenaga kerja yang dirilis minggu lalu menunjukkan bahwa kenaikan suku bunga Fed yang agresif mulai mendinginkan ekonomi, dengan pertumbuhan pekerjaan yang melambat. Namun, itu juga menyoroti tekanan inflasi yang berkelanjutan, karena pengangguran masih mendekati level terendah dalam beberapa dekade, dan upah tumbuh jauh di atas tingkat yang dianggap konsisten dengan tingkat inflasi target Fed.
Sophia Drossos, ekonom di Point72 Asset Management, mengatakan Fed kemungkinan akan menaikkan suku bunga akhir bulan ini, tetapi menambahkan bahwa kombinasi data hari Rabu dan tanda tentatif pendinginan di pasar tenaga kerja "memperkuat pandangan bahwa jalan bagi Fed lebih tidak pasti setelah Juli”.
Menariknya, gambaran yang membaik dalam data CPI AS sangat kontras dengan negara maju lainnya, seperti Inggris, di mana Bank of England (BoE) sedang berjuang untuk mengendalikan inflasi sebesar 8,7 persen.
Dan, sementara The Fed tampaknya mendekati akhir kampanye pengetatan moneternya, BoE dan Bank Sentral Eropa (ECB) diperkirakan akan melanjutkan menaikkan suku bunga lagi tahun ini. Menurut pasar berjangka, BoE diperkirakan akan menaikkan suku bunga acuannya kira-kira satu poin persentase tahun ini menjadi lebih dari 6 persen pada awal 2024. Sementara itu, ECB diproyeksikan akan memberikan kenaikan sekitar setengah poin persentase tahun ini.