
Penggabungan Token AGIX, OCEAN dan FET Telah Memasuki Tahap Pertama
Penggabungan token kecerdasan buatan (AI) senilai $7,5 miliar, yaitu Fetch.ai (FET), SingularityNET (AGIX), dan Ocean Protocol (OCEAN) telah dimulai pada 1 Juli dan kini memasuki tahap pertama. Merger ini akan menghasilkan satu token terpadu yang disebut Artificial Superintelligence Alliance (ASI).
Pada tahap pertama ini, token AGIX dan AOCEAn digabung ke dalam FET, yang mengakibatkan delisting dua token sebelumnya secara luas di banyak bursa kripto. Sementara itu, perdagangan FET akan tetap berlanjut.
Dengan migrasi ini, 1 token AGIX akan dikonversi menjadi 0,43335 FET, sementara 1 OCEAN akan menjadi 0.433226 FET.
Namun, tidak semua bursa kripto mendukung penggabungan tersebut bagi para penggunanya. Coinbase memilih untuk tidak mendukung penggabungan ASI dan tidak memperkenalkan mekanisme untuk mengonversi token milik para pengguna secara otomatis. Dengan demikian, perdagangan FET dan OCEAN akan terus berjalan di Coinbase hingga pemberitahuan lebih lanjut.
Namun, pengguna bursa tersebut yang ingin memindahkan aset mereka secara manual ke FET dapat menggunakan solusi sementara, yaitu melakukan migrasi menggunakan self-custodial wallet, seperti Coinbase Wallet.
Aliansi ASI mengatakan bahwa exchange kripto dan agregator yang ingin mendukung migrasi token ASI dapat melakukannya melalui platform khusus SingularityDAO.
Lanjut ke Tahap Ke-2
Setelah tahap pertama selesai, tahap ke-2 akan berlangsung pada pertengahan Juli. Fase ini berfokus pada pendaftaran komunitas dan penyebaran token ASI.
Jaringan Fetch.ai akan mengalami peningkatan menjadi ASI network. Token ASI baru akan diperkenalkan dan disebarkan di beberapa jaringan blockchain. Seperti yang telah disebutkan, pemegang aset self-custodial akan dapat mengonversi token mereka menjadi ASI.
Selain itu, kontrak pintar baru akan tersedia untuk memfasilitasi konversi token FET, AGIX, dan OCEAN menjadi token ASI. Ethereum Virtual Machine (EVM) dan bridge blockchain lainnya juga akan diaktifkan untuk transfer token ASI.
Menurut aliansi ASI, kontrak migrasi akan tetap terbuka selama beberapa tahun. Tim akan merilis instruksi terperinci untuk memastikan transisi yang lancar. Saat ini, semua persiapan untuk tahap kedua sedang berlangsung.
Pada fase kedua ini, bursa kripto juga akan mengubah pasar spot mereka dari FET menjadi token ASI. Beberapa bursa utama yang telah mengumumkan rencana untuk mendukung penggabungan ASI termasuk Bitfinex, Crypto.com, Cooperative, Bitget, Binance, dan KuCoin. Mereka akan menghentikan penawaran token yang terdampak pada tanggal 1 atau 2 Juli.