
Pump.fun Dinobatkan Sebagai 'Project of the Year' oleh Decrypt
Pump.fun, platform peluncuran token berbasis Solana, telah dinobatkan sebagai Project of the Year 2024 dari Decrypt, media digital yang berfokus pada berita, analisis, dan edukasi terkait dunia blockchain, cryptocurrency, Web3. Pengakuan ini mengukuhkan posisinya sebagai salah satu inovasi terbesar di industri blockchain tahun ini.
Diluncurkan pada Januari 2024, Pump.fun telah merevolusi cara pembuatan dan peluncuran token meme. Dengan antarmuka yang sederhana, platform ini memungkinkan pengguna untuk menciptakan token mereka sendiri hanya dalam hitungan menit. Hasilnya, platform ini telah menjadi tempat pembuatan lebih dari 4,7 juta token dan menghasilkan pendapatan lebih dari $317 juta.
Sebagai bagian integral dari ekosistem Solana, Pump.fun juga mencatatkan kontribusi signifikan terhadap aktivitas blockchain. Pada November 2024, platform ini menyumbang lebih dari 62% transaksi pertukaran terdesentralisasi (DEX) di jaringan Solana. Angka ini menunjukkan tingginya adopsi platform oleh komunitas.
“Produknya tidak sempurna—jauh dari itu. Dan setelah diluncurkan pada bulan Januari, bisa dibilang produk ini menyebabkan lebih banyak penipuan kripto daripada yang mungkin terjadi tanpanya; produk ini hanya terlihat berbeda. Namun pada akhir tahun, landasan peluncuran koin meme Solana, Pump.fun, telah menjadi proyek kripto yang paling signifikan secara budaya tahun ini,” kata Decrypt.
Mereka menambahkan bahwa meskipun Pump.fun bukanlah peluncur token "tanpa kode" pertama dalam kripto, ia adalah yang pertama kali populer. Dan hal itu menghasilkan setidaknya dua hasil signifikan bagi industri tahun ini: ledakan perdagangan koin meme yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah kripto yang singkat, dan penataan ulang ekonomi on-chain.
Namun, kesuksesan Pump.fun tidak lepas dari tantangan. Fitur livestreaming-nya sempat disalahgunakan untuk konten tidak pantas, menimbulkan kritik terhadap pengelolaan platform. Selain itu, pengguna dari Inggris dilarang mengakses layanan Pump.fun menyusul peringatan dari regulator lokal.
Penghargaan Project of the Year 2024 dari Decrypt diberikan berdasarkan dampak signifikan Pump.fun dalam mendorong adopsi teknologi blockchain. Denganbanyaknya token yang diciptakan dan pendapatannya yang mengesankan, Pump.fun dinilai sebagai salah satu inovasi yang paling berpengaruh tahun ini.
Decrypt menyoroti bagaimana Pump.fun telah membawa dimensi baru dalam ekosistem blockchain dengan mempermudah akses bagi kreator token, baik untuk tujuan hiburan maupun investasi.