
Transaksi On-Chain Bitcoin Menyentuh Titik Terendah Dalam Tiga Bulan
Investor Bitcoin tampaknya lebih memilih untuk menyimpan asetnya, daripada menjualnya. Data baru dari platform analisis blockchain Glassnode menunjukkan bahwa transaksi on-chain pada Bitcoin (BTC) turun ke titik terendah sepanjang masa dalam tiga bulan terakhir. Jumlah transaksi yang lebih sedikit menunjukkan bahwa pemegangnya tidak mau menjual BTC dan lebih cenderung melakukan hold.
Data ini juga menunjukkan bahwa 95% dari seluruh pasokan BTC yang beredar, belum berpindah tangan dalam sebulan terakhir. Hal ini semakin memperkuat pandangan para analis bahwa semakin banyak pemegang BTC yang belum siap untuk melepaskan aset mereka, sehingga secara langsung berkontribusi terhadap rendahnya tingkat transfer dalam tiga bulan terakhir.
Namun, perlu dicatat bahwa meskipun jumlah transaksi on-chain mengalami penurunan, analis tidak memperhitungkan transaksi yang dilakukan melalui Lightning Network (LN) atau perdagangan Bitcoin di bursa terpusat (CEX) seperti Coinbase atau Binance.
Meskipun signifikan, jumlah transaksi LN relatif lebih rendah dibandingkan yang dilakukan secara on-chain. Sementara itu, CEX harus melakukan batch transaksi sebelum akhirnya mengirimkannya secara on-chain untuk konfirmasi.
Perkembangan ini tercatat ketika harga Bitcoin bergerak sideways untuk jangka waktu yang lama, namun tetap berada dalam kisaran bullish yang ditetapkan pada bulan Juni dan Juli 2023. Pada bulan Juli 2023, harga BTC melonjak di atas $31,500, mencatatkan level tertinggi dalam beberapa bulan.
Apakah BTC Siap untuk Melewati $32,000?
Meskipun hold tidak mendukung kenaikan harga Bitcoin, tapi hal ini mengungkapkan keyakinan di antara pemegangnya bahwa BTC mungkin menjadi penyimpan nilai yang lebih baik dalam jangka panjang.
Secara keseluruhan, semakin banyak trader yang bullish, dan memperkirakan bahwa BTC kemungkinan akan melambung lebih tinggi. Beberapa analis memperkirakan bahwa BTC bisa mencapai ke level tertinggi baru di atas level tertinggi bulan Juli di sekitar $32.000.