
Gedung Putih Sebut Crypto Menciptakan Masalah Pada Sistem Keuangan AS
Gedung Putih menyudutkan cryptocurrency dalam laporan ekonomi tahunan yang dirilis pada hari Selasa (21/03). Dikatakan bahwa cryptocurrency menciptakan masalah bagi konsumen, sistem keuangan, dan lingkungan.
Laporan tersebut juga mendiskreditkan kelebihan aset digital yang selalu dibanggakan, mulai dari peran cryptocurrency sebagai instrumen investasi dan alat pembayaran hingga potensi penggunaannya dalam infrastruktur pembayaran. Penilaian mereka berbunyi, "sejauh ini, aset kripto tidak menghasilkan semua manfaat itu."
“Aset kripto hingga saat ini tampaknya tidak menawarkan investasi dengan nilai fundamental apapun, juga tidak bertindak sebagai alternatif yang efektif untuk uang fiat, meningkatkan inklusi keuangan, atau membuat pembayaran lebih efisien,” demikian bunyi laporan Economic Report of the President yang dikeluarkan oleh pemerintahan Joe Biden.
Laporan itu kemudian menyorot berbagai bencana di sektor crypto, termasuk runtuhnya TerraUSD tahun lalu, BitConnect dan FTX, serta menjadikan semuanya sebagai contoh bagaimana orang Amerika dirugikan secara finansial.
“Ini menimbulkan pertanyaan tentang peran regulasi dalam melindungi konsumen, investor, dan sistem keuangan lainnya dari kepanikan, kehancuran, dan penipuan terkait aset kripto,” kata laporan itu.
Dokumen Gedung Putih itu juga berpendapat bahwa aset digital bukanlah investasi atau alat pembayaran yang efektif.
“Sebagai uang, instrumen harus memiliki nilai yang stabil, menunjukkan volatilitas harga yang terbatas. Tapi aset berisiko mengalami volatilitas harga... Semakin berisiko suatu aset, semakin kecil kemungkinannya untuk dapat berfungsi sebagai uang secara efektif."
Laporan Gedung Putih juga menyentil prospek uang digital bank sentral (CBDC) dengan mengatakan bahwa itu dapat merusak ketersediaan kredit dan meningkatkan risiko bank run.
Di lain sisi, laporan itu memberikan jempol pada sistem pembayaran yang akan dirilis oleh Federal Reserve, FedNow. Dikatakan bahwa jaringan pembayaran real-time itu dapat membawa manfaat yang signifikan bagi rakyat Amerika.
"Investasi berkelanjutan dalam infrastruktur keuangan negara memiliki potensi untuk menawarkan manfaat yang signifikan bagi konsumen dan bisnis," lanjutnya.
Economic Report of the President adalah laporan tahunan yang disusun oleh Council of Economic Advisers dan ditandatangani oleh Presiden AS.