
Mantan CEO FTX Ajukan Banding, Minta Diadili oleh Hakim Lain
Mantan CEO FTX Sam Bankman-Fried alias SBF telah mengajukan banding dan meminta persidangan ulang. Dalam dokumen pengadilan yang diajukan pada hari Jumat (13/09) pengacara SBF menyatakan bahwa kliennya tidak pernah mendapatkan pengadilan yang adil dan seharusnya tidak dihalangi untuk memberikan bukti tertentu.
Pengacara juga mengkritik cara Hakim Distrik New York Lewis Kaplan menangani kasus Sam Bankman-Fried. Oleh karena itu, mereka meminta agar SBF diadili kembali di bawah hakim baru.
"Ia dianggap bersalah — bahkan sebelum ia didakwa. kata pengacara Bankman-Fried dalam permohonan banding setebal 102 halaman. "Ia dianggap bersalah oleh media. Ia dianggap bersalah oleh debitur FTX dan pengacaranya. Ia dianggap bersalah oleh jaksa federal yang ingin mendapatkan berita utama dengan cepat. Dan ia dianggap bersalah oleh hakim yang memimpin persidangannya."
Para pengacara juga berpendapat bahwa FTX tidak pernah bangkrut dan pada kenyataannya memiliki aset miliaran dolar untuk membayar kembali para penggunanya, meskipun krisis likuiditas telah menghancurkan platform tersebut.
Mereka juga menyatakan bahwa Bankman-Fried tidak pernah mampu menyampaikan cerita dari sudut pandangnya, bahwa ia sebenarnya punya uang untuk membayar kembali nasabah, tapi dengan investasi yang tidak likuid.
"Bankman-Fried tidak kehilangan atau mencuri semua uangnya, dan investasi yang dilakukannya tidak berisiko atau bodoh," tambah pengacara tersebut. "FTX menghadapi krisis likuiditas, bukan krisis solvabilitas."
Banding tersebut diajukan di Pengadilan Banding AS untuk Sirkuit Kedua.
Bankman-Fried dinyatakan bersalah pada bulan November oleh juri di New York atas tujuh tuduhan penipuan terhadap nasabah, pemberi pinjaman, dan investor FTX.
Jaksa penuntut mengatakan bahwa Bankman-Fried mengatur "kemungkinan penipuan terbesar dalam dekade terakhir," sehingga dibandingkan dengan dalang skema Ponzi Bernie Madoff. Ia kemudian dijatuhi hukuman 25 tahun penjara.